Saturday, July 9, 2011

MENAIKAN POSISI DAFTAR BLOG KE BARISAN TERATAS


Sebagai new comer dalam dunia maya, khusunya blog, saya harus banyak belajar dari para pendahulu yang sudah lama malang melintang dalam kancah ini. Sedikit demi sedikit pengetahuan saya terus bertambah. Setiap kegagalan menjadi bahan pelajaran yang sangat berharga. Sebaliknya, setiap keberhasilan dalam menemukan dan mengaplikasikan ilmu yang baru menjadi suatu hal yang sangat menyenangkan.

Saya sudah membuat beberapa blog. Tetapi blog-blog itu tidak terkelola dengan baik, tercecer di mana-mana. Maklum masih dalam tahap belajar. Tetapi seiring dengan berjalannya waktu dan pengalaman yang saya dapatkan, saya mulai belajar melakukan pengelolaan. Dengan tujuan, agar blog-blog tersebut mudah ditemukan dan dapat dikembangkan secara berkesinambungan.

Pengalaman yang sangat menyenangkan bagi saya, di antaranya adalah blog saya ini bisa tampil dalam barisan teratas daftar pencarian google dalam topik yang sama. Tetapi kemudian kekhawatiran muncul, karena secara signifikan blog saya ini posisinya bertahap terus menurun ke barisan bawah. Saya pun mencari informasi  dari postingan-postingan orang lain, bagaimana caranya mempertahankan posisi blog supaya tidak sampai terus melorot. Beberapa saran saya dapatkan. Di antaranya kita harus terus rajin melakukan posting dan berkunjung ke blog orang lain, berikan komentar atau meninggalkan link di sana. Saya jalankan saran itu. Ada hasilnya. Alhamdulillah, posisi blog ini pun kembali naik ke daftar paling atas.

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Modern Warfare 3